Rampok Bersenpi Beraksi Lebih Dari 10 TKP
CURUP, bengkuluekspress.com - Polres Rejang Lebong telah melakukan penyidikan lebih lanjut terhadap keempat tersangka perampokan bersenpi, Adit, Sanusi, Ronal dan Irawan, yang berhasil ditangkap petugas kepolisian minggu lalu.
Diduga kuat aksi perampokan yang dilakukan 4 kawanan perampok ini lebih dari 10 TKP. Demikian dikatakan Kapolres Rejang Lebong, AKBP Dirmanto SH, S.Ik. Selasa (15/06/2016).
Keempat pelaku merupakan spesialis rampok nasabah bank. Bahkan untuk menjalankan aksi mereka, keempatnya nekat mendatangi rumah korban, saat usai korban mencairkan uang. Seperti yang dialami korban sebelumnya Zukir (62) warga Air Bang.
Sementara dua unit senpi yang berhasi ditemukan petugas, asal-usulnya masih ditelusuri. Namun, jelas keduanya merupakan senpi rakitan jenis revolver. Sedangkan amunisnya, berkaliber 45 dan kaliber 38.
\"Pihak kita masih akan melakukan penyidikan lebih lanjut terhadap keempat tersangka tersebut, sembari mencari informasi lainnya sebagai penambahan bukti untuk pelanggaran hukum yang mereka perbuat,\" tegas Dirmanto. (Ade) Baca juga: Katanya Pakai Jimat Anti Peluru, Didor Malah Tumbang Baca juga: Satu dari Empat Perampok Pakai Jimat ‘Tali Pocong‘ Baca juga: Usai Tembak Korban, Empat Perampok Didor
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: